NEWS

Shortbread Cookies Spesial Tiga Rasa. Praktis, renyah dan sehat!

Dengan bantuan dua asisten cilik yaitu Pipoy dan Nio, Nanami membuat Shortbread Cookies spesial tiga rasa. Rasa yang pertama adalah perpaduan lemon dan biji poppy, yang kedua dengan campuran cranberry kering; dan yang terakhir kombinasi antara oat, almond dan raisin. Cara membuatnya mudah dan praktis, namun rasanya sangat renyah. Selamat mencoba!

Cara membuat
1. Butter yang masih keras, dipotong-potong menjadi kotak-kotak kecil.
2. Gunakan mangkok sedang, butter dan gula dicampur dan dikocok dengan mixer sampai menjadi halus. Dikocok sampai terasa ringan dan warnanya sudah menjadi lebih pucat. Tambahkan garam sedikit.
3. Tambahkan terigu sedikit demi sedikit, sambil dikocok terus dengan mixer, sampai terigu semua sudah tercampur rata.
4. Bagi adonan menjadi 3 bagian
*Adonan 1: tambahkan perasan air jeruk lemon, parutan kulit lemon dan biji poppy. Aduk sampai rata.
*Adonan 2: tambahkan cranberry ke dalam adonan. Aduk sampai rata.
*Adonan 3: tambahkan oats, almond dan kismis. Aduk sampai rata.
5. Cetak adonan menjadi bulat lonjong dengan plastik wrap. Simpan dan bekukan di lemari es selama kurang lebih 30 menit.
6. Potong adonan yang sudah keras setebal kira-kira 1.5 cm dan susun di loyang yang sudah dialasi dengan kertas kue, jangan lupa beri jarak antara adonan.
7. Panggang selama kurang lebih 15-25 menit, sambil dicek tingkat kematangannya.
8. Dinginkan terlebih dahulu sebelum dimasukkan kedalam toples.

Bahan Shortbread
220 gr butter
80 gr (1 cup) gula pasir, lebih baik gula pasir yang sudah dihaluskan
300 gr (2 cup) terigu
¼ sdt garam

Bahan Variasi (3 jenis)
a. Lemon & Biji Poppy
1 sdm air perasan jeruk lemon
2 sdt parutan kulit jeruk lemon
1 sdm biji poppy

b. Cranberry Shortbread
½ cup cranberry kering

c. Oat, Almond and Raisin
¼ cup oat
¼ cup kacang almond dicacah halus
¼ cup kismis

Untuk lebih banyak konten Nanami, ayo follow di..
Instagram: @Dapur_Nanami
Facebook: